SOCIAL MEDIA

Green Bowl Beach yang Memesona

Tuesday, August 20, 2019

Beberapa minggu lalu, saya dan suami liburan ke Bali. Ini kali pertama saya dan kali kedua untuknya. Kami begitu semangat saat itu. Sesemangat saat saya menulis ini. Masih terasa hingga saat ini betapa indahnya Bali, baru saja kembali, tapi sudah rindu lagi. Bersyukur ada media untuk mengenang kenangan itu, a moment to remember, seperti sebuah judul film Korea.

Bukan ke Bali namanya kalau tidak ke pantai bukan. Karena ini pertama kalinya, saya juga ingin mengunjungi pantai yang sangat sering saya dengar jika mendengar Bali waktu dulu, seperti Kuta, Padang - Padang, atau Nusa Dua. Nggak mau, pantai - pantai itu udah ramai banget sekarang, begitu kata suami. Rencana awal yang ingin ke Pandawa, berubah ke Green Bowl Beach setelah merasa waktu kami tidak cukup untuk ke Pandawa. Pantainya keren, trus juga masih lumayan sepi, jadi aku bisa berenang di laut, begitulah keinginan suami.

Tapi menuju ke pantainya kita harus melewati anak tangga yaa, tambahnya. Oke gapapa, sekalian olahraga, jawab saya. Dan yaaa, kami menuruni anak tangga yang cukup banyak, dan ngos-ngosan. Tapi, lelahnya terbayar setelah sampai di bawah. Pasirnya yang putih, air lautnya yang bening, suara ombaknya yang menenangkan, sungguh memesona. Selain itu, disana juga ada goa yang juga tidak kalah memesona kalau mengambil foto dari sana, sayangnya saya tidak punya. Waktu itu saya lebih memilih menikmati suasana menenangkan itu, yang tidak akan saya temukan di Jakarta. 

Oiya info tambahannya, tidak dikenakan biaya tiket masuk ke pantai ini. Hanya saja lumayan banyak pedagang lokal disini, yang agak memaksa untuk membeli, kalau saya sih cukup terganggu. 

Ini beberapa potret oleh saya.



Potret oleh suami.



Ini ada bonus video. Dengarkanlah sebentar, sungguh memesona <3

Lokasi:
Green Bowl Beach, Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali, Indonesia.


Salam,
Suci Ramdasari

No comments :

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...